Robot Unicorn

Wednesday, 29 November 2017

Miracle Romance - Chibi Usagi (Sailormoon) Liquid Eyeliner Pen Review [BAHASA]

credit: etsy.com


Hello semuanya, hari ini aku mau mereview produk yang udah tidak asing lagi ditelinga kalian. Yaitu Miracle Romance - Sailormoon Liquid Eyeliner Pen Review. Tapi yang aku punya sebenarnya yang designya Chibi Usagi, tetapi dikarenakan sebelum-sebelumnya aku sudah pernah pakai produk ini sebanyak dua kali, dan yang ini ketiga kalinya aku mencoba, aku mau memberikan review. Secara produk ini salah satu must item dan favorit aku banget.

Dulu saat aku mencari eyeliner ini bener-bener ribet banget, di Jepang aku kesana kemari, karena saat tahun lalu aku ke Jepang, produk ini ternyata tidak dijual terlalu banyak di Drugstore, aku sampai harus pergi ke beberapa tempat di Tokyo untuk mencari produk ini. Untungnya transportasi di Jepang nggak susah, dan aku bisa kemana-mana hunting produk sailormoon dengan JR Pass yang aku punya(aku beli di HISGO Indonesia). Eh malahan aku nemu produk ini di tourist store yang ngejual banyak banget kosmetik. Tapi untungnya, aku nemuin info dimana produk ini dijual karena aku ada sewa wifi yang aku bawa dari Indonesia, coba aku nggak sewa wifi, sedih banget hidup kalau begitu. FYI ya, akses internet di jepang sangatlah mudah, bener-bener mudah dan kecepatannya ituloh. Mantappp... Sebenarnya kalian juga bisa pake sim card juga di Jepang, jadi tergantung kalian enaknya pakai apa. Aku sewa wifinya di HISGO Indonesia, disana kalian juga bisa beli simcard untuk dipakai di Jepang. Nanti aku jelasin sedikiti dibawah yahh.

Oh ya, tetapi sebenarnya kalian juga bisa temuin Miracle Romance cosmetic ini dimana-mana sih, seperti di Thailand ataupun Korea(Indonesia kapan masuknya yak?), dan dulu juga sempat dijual di drugstore yang ada di Singapore, tetapi kayaknya sekarang udah gak dijual bebas lagi di drugstore.Yuk kita mulai reviewnya.


credit: amazon.com

credit: amazon.com


Produknya sih cantik banget ya, mirip banget dengan tongkatnya sailormoon(anak zaman 90-an pasti tau deh). Koleksi dari miracle romance ini banyak jenisnya, mulai dari lipstik, eyeliner pen, eyeliner pensil dan juga blush, mask dan masih banyak lagi. Miracle Romance ini punya lisensi dengan Bandai, jadinya mereka bisa membuat koleksi kosmetik dengan tema Sailormoon.







Lihat kan 'Stroke' eyelinernya bagus dan mantap banget, juga warna hitamnya pigmented banget yah!
Harga: Mulai dari Rp.150.000 hingga Rp.500.000 untuk range kosmetiknya. Tetapi untuk eyelinernya sendiri harganya Rp.150.000 - Rp.200.000 (tergantung dari kurs ya).
Ketebalan pena eyeliner: 0.1mm (Ya kan! Macam spidol gambar gitu, tipis dan mudah digunakan). Jika kalian suka lihat makeup aku kebanyakan di instagram(@deahamdan) , mostly eye makeupku aku pakein eyeliner dari Miracle Romance ini. Sekarang kita ke (+) dan (-) produk ini yuk!

(+):
- CUTEE!!!!
- Banyak banget jenisnya
- Produk Jepang selalu emang menomor satukan kualitas
- Smooth application
- Tahan 8 jam pemakaian di eyelid aku yang berminyak
- Mudah dibersihkan

(-):
- Sulit dicari di Indonesia
- Harga yang lumayan mahal

Yup, itu saja review dari aku untuk Miracle Romance Sailormon Liquid Eyeliner Pen in Chibi Usagi edition. Semoga bisa membantu kalian ya. Jangan lupa yang lagi mau jalan-jalan ke Jepang dan tertarik sama produk ini dan gak cuman itu, jika kalian mau lihat tempat-tempat shopping baju dan kosmetik terkenal di Jepang, kalian bisa langsung bawa wifi yang kalian sewa dari Jakarta, ataupun pakai simcard Jepang yang dibawa dari Jakarta. Juga kalian biar transportasi di Jepang tidak ribet, bisa coba pake JR Pass, lho. Dan kalian bisa beli JR Pass dan sewa Wifi di HISGO Indonesia. Enaknya nanti kalian juga dibantu loh untuk cara penggunaannya. So don't worry be happy! Oh iya, bagi yang mau update terbaru tentang permakeup-an di Jepang, bisa cek ke www.beautynesia.id. See you on my next post! Babay!


LOVE,



ANDREA

1 comment:

  1. kemasanya kayak bolpoin jaman-jaman smp, lucukkk


    fiqhiafix.blogspot.com

    ReplyDelete

Hey , Please give me comments and anything nice here :)