Apakah teman-teman ada yang pernah ngebayangin travel ke Jepang dengan harga murah? Sekarang ini harga tiket ke Jepang semakin tinggi dikarenakan permintaan yang sangat banyak juga. Tetapi jika kita pintar untuk memilih, ada caranya untuk mendapatkan travel dan merasakan liburan ke Jepang dengan budget yang murah. Selain itu apa aja yang dibutuhkan dan dipersiapkan untuk travel ke Jepang dengan harga yang pas di kantong? Aku mau berbagi tips dan informasi ke teman-teman pembaca blog aku.
- Book Tiket Pesawat
Jangan lupa untuk book tiket pesawat dari jauh hari, karena ada hari-hari tertentu dimana maskapai pesawat terbang akan mengeluarkan promo-promo yang luar biasa, tetapi kenapa harus selalu diupdate ? Karena promo ini biasanya nggak akan berlangsung lama, dan hanya berlangsung selama 1-2 kali dalam setahun. Dan untuk pemesanan tiket, kalian bisa memesan lewat H.I.S, tentunya dari blogpost ku sebelumnya kalian sudah tahu apa itu H.I.S. Tetapi kenapa aku menyarankan untuk memesan dan membeli tiket kalian lewat H.I.S? Karena kalian akan mendapatkan update harga tiket ke Jepang dengan teratur, setiap harga akan diinformasikan, dan mereka juga mempunyai banyak promo, salah satunya adalah promo cicilan dengan bunga 0%. H.I.S juga bekerja sama dengan ANA air, dimana ada paket eksklusif travel ke Jepang, namanya HAnavi a.k.a H.I.S ANA Navigation Japan. Jadi mudah banget kan untuk urusan pemesanan tiket. Jangan lupa ya, H.I.S juga akan membantu kalian dalam pembuatan atau perpanjag Visa Jepang.
2. Booking Hotel
Nah booking hotel juga penting banget, karena gak mau dong kita tinggal di tempat yang tidak jelas asal-usulnya, malahan nanti jadinya kurang aman dan kita tidak tenang saat bepergian. Tapi tenang aja, dulu aku saat ke Jepang memesan hotel aku di HISGO. Apa itu HISGO? HISGO merupakan website yang dibuat oleh H.I.S untuk mempermudah kita dalam pemesanan segala kebutuhan kita untuk travel ke luar negri, terutama Jepang, kita bisa membeli tiket pesawat, theme park dan masih banyak lagi. Di HISGO kamu juga bisa memesan hotel tempat kamu tinggal, lho! Jadi mudah dan gak ribet kan. sekalian pas kalian memesan tiket pesawat, tinggal pilih-pilih kemudian book hotel kalian di HISGO.
3. Gunakan JR Pass untuk pergi kemana-mana
Dulu saat aku travel ke Jepang, sempat beberapa kali naik taksi, dan ternyata naik taksi harganya jauh lebih mahal dibandingkan dengan kita naik Japan Railway, atau yang kita tau JR Pass. Harga taksi bisa jauh berkali-kali lipat mahalnya karena memakai argo. Dengan naik Japan Railway juga kita bisa kemana-mana sampai ke TOKYO DISNEYLAND pun bisa dengan kereta di Jepang. Asik banget kan ya. Untuk memesan dan membeli JR Pass, kalian bisa membelinya di HISGO, nanti saat kalian buka website nya, akan keluar pilihan dengan tulisan “JR Pass”, kalian tinggal klik dan beli pass nya. Tetapi jika kalian bepergian dengan keluarga besar, kalian juga bisa menyewa mobil atau mini bus di HISGO. Dan jangan lupa juga HISGO mempunyai paket tour Jepang yang gak kalah menariknya. Enak ya, di HISGO bisa lengkap banget dan semuanya serba ada dan bisa irit deh perjalanan travel kita ke jepang.
Jadi tunggu apa lagi teman-teman, untuk cara memesan segala kebutuhan liburan dan travel kamu, yuk segera ke cabang-cabang H.I.S terdekat di kota kamu, atau telepon untuk booking, atau bisa juga mengecek informasi terbaru di website nya H.I.S(INFORMASI) dan untuk pemesanan online bisa langsung ke HISGO(PEMESANAN) dan langsung pesan trip kalian ke Jepang hari ini juga! Thank you for reading my post. Dan jika kalian ingin mengetahui banyak informasi seputar travelling atau segala sesuatu yang berhubungan dengan Jepang, bisa cek ke BEAUTYNESIA. See you on my next post!
No comments:
Post a Comment
Hey , Please give me comments and anything nice here :)